Hqeem

Kulihat, Kedengar, Kurasakan dan Kukabarkan


Qantas tingkatkan pelayanan, penumpang kelas bisnis bisa tidur lebih nyaman



Rabu (17/10) Qantas mengumumkan beberapa peningkatan pada layanan bisnis penerbangan internasional agar para penumpang dapat tidur lebih nyaman. Qantas kini menyediakan layanan baru untuk tidur dengan matras yang diletakkan di atas Skybeds yang sebelumnya sudah tersedia di penerbangan internasional, dan para penumpang kini tidak hanya mendapatkan selimut tipis, tetapi juga duvet[1] untuk kenyamanan lebih.

Penumpang kelas bisnis juga akan mendapatkan amenity kit dari Kate Spade New York dan Jack Spade, serta pilihan yang lebih bervariasi pada menu makan mereka dengan Select on Q – Eat. Dengan layanan tersebut, para penumpang dapat memilih makanan dari menu yang beragam dan kapan mereka ingin menikmati makanan tersebut sebelum keberangkatan.

CEO Qantas International Simon Hickey mengatakan bahwa layanan kelas bisnis yang baru pada Qantas International tersebut dimaksudkan untuk memberi kesempatan kepada para penumpang premium agar dapat tidur di penerbangan internasional Qantas.

“Qantas bertujuan untuk mengutamakan para pelanggannya sebagai yang terpenting dari yang kita lakukan, dan ini membuat Qantas International menjadi yang terbaik untuk para wisatawan global. Hal ini berarti kami mendengarkan para pelanggan, memahami alasan mereka untuk terbang bersama kami dan menyediakan layanan yang terbaik,” kata Hickey.

“Para pelanggan premium kami yang bepergian dengan kelas bisnis menginginkan pilihan yang lebih banyak dan tidur lebih nyenyak. Karena itulah kami melakukan perubahan-perubahan ini.”

“Ketika mencoba memulai dengan layanan makanan Select on Q – Eat pada rute Los Angeles, kami mendapat sambutan baik dari para pelanggan yang menyukai pilihan menu yang lebih beragam dan kesempatan untuk memilih waktu yang mereka inginkan untuk menyantap hidangan tersebut,” tambah Hickey.

Oleh karena itu, Qantas akan melanjutkan layanan makanan Select on Q – Eat pada rute pilihan dan akan mengenalkan secara progresif peningkatan-peningkatan tambahan pada jaringan internasional dengan armada A380, B747 dan A330 pada pertengahan November.

Pengumuman ini merupakan kelanjutan dari pengumuman Qantas atas layanan antar-jemput untuk penumpang kelas bisnis dan kelas satu pada penerbangan jarak jauh yang menempuh waktu 12 jam, dimulai dari April 2013, dan hubungannya dengan kerja sama Qantas-Emirates. Kepastian akan kerja sama Qantas-Emirates masih menunggu persetujuan dari badan regulasi.

Produk-produk baru ini disiapkan untuk meningkatkan layanan premium kelas bisnis international Qantas yang menyediakan Skybeds yang dirancang oleh Mark Newson, perancang pemenang penghargaan internasional, check-in prioritas, pilihan menu yang dirancang oleh Neil Perry, dan sistem inflight entertainment dengan layar sentuh 10,4 inci, headset yang mengurangi kebisingan dan lebih dari 500 pilihan hiburan.

Layanan bisnis yang baru pada Qantas International diantaranya adalah Amenity Kits baru untuk kelas bisnis Qantas (didesain oleh Kate Spade New York dan Jack Spade). Kate Spade New York dan Jack Spade telah bekerja sama dengan Qantas untuk mengembangkan amenity kit baru yang eksklusif untuk wisatawan kelas bisnis Qantas. Kit untuk para wanita berupa travel pouch dengan garis ramping dan motif cetak City Lights yang eksklusif dari Kate Spade New York. Kit untuk para pria memiliki fitur yang berbeda, dengan travel pouch modern dari Jack Spade. Tiap kit berisi produk perawatan kulit yang mewah dari Malin+Goetz dan beberapa produk kenyamanan, termasuk eyemask, ear plugs, kaus kaki serta sikat gigi yang ramah lingkungan dan biodegradable, dan pasta gigi.

Kedua, layanan Tidur Duvet. Layanan tidur baru milik Qantas akan menyediakan matras dan duvet bagi pada penumpangnya dengan teknologi T2 yang dibuat untuk kenyamanan tidur. Pada penerbangan malam hari yang lebih singkat, Qantas akan mengenalkan layanan sarapan ekspres untuk memberikan waktu tidur yang lebih bagi para penumpangnya.

Ketiga, Qantas Select on Q – Eat. Qantas Select on Q – Eat memberi kesempatan bagi para penumpang kelas bisnis untuk memilih makanan secara online, 72 sampai 24 jam sebelum keberangkatan. Dengan pre-order makanan mereka, para pelanggan akan diberikan akses ke pilihan makan malam yang beragam. Para pelanggan juga dapat memberitahukan melalui Select on Q – Eat jika mereka ingin melewatkan layanan makan malam mereka, sehingga para awak kabin tahu kalau penumpang tersebut tidak ingin diganggu pada saat mereka tidur.



Leave a comment